Sosialisasi dan Cek Kesehatan PKM-PM Tim Wreda Berdaya di Desa Kedungori, Demak

PKM TM Tim wreda Berdaya Universitas Negeri Semarang

Semarangkita.id – Minggu, 19 Mei 2024, Tim Wreda Berdaya mahasiswa Universitas Negeri Semarang telah sukses menyelenggarakan kegiatan sosialisasi dan cek kesehatan Program Kreativitasan Mahasiswa bidang Pengabdian Masyarakat. Acara tersebut diselenggarakan di rumah Ibu Suwartini yang berlokasi di Dukuh Dungkul, Desa Kedungori, Kecamatan Dempet, Kabupaten Demak. Kegiatan ini dihadiri oleh 19 wanita lansia dari Desa Kedungori. Peserta sangat antusias untuk mendapatkan informasi dan pemeriksaan kesehatan.

PKM TM TIm Wreya Berdya Universitas Negeri Semarang
Peserta sosialisasi berkumpul di rumah Ibu Suwartini

Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh Bapak Kepala Desa Kedungori yang memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini.

“Kegiatan seperti ini tidak pernah dilakukan di Desa Kedungori sehingga saya berharap kegiatan yang dirancang oleh tim PKM Werda Bedaya dapat bermanfaat bagi kita terutama para ibu-ibu lansia. Jikalau memang benar dapat dibuat kecap sehat, itu juga bermanfaat bagi diri kita sendiri untuk menjaga kadar gula serta bermanfaat untuk membuka membuka lapangan pekerjaan.” Ungkap Kepala Desa Kedungsori saat memberikan sambutannya.

PKM TIM Wreda Berdaya Universitas Negeri Semarang
Sambutan Bapak Kepala Desa Kedungori

 “Kegiatan ini sangat menarik karena berkaitan dengan kesehatan dan juga pengolahan kecap sehat dari limbah bunga bawang merah.” Tutur Ibu Ayuni Salah satu peserta

Tim Wreda Berdaya mahasiswa Universitas Negeri Semarang menghadirkan tenaga kesehatan untuk  memberikan sosialisasi tentang pentingnya menjaga kesehatan, terutama bagi wanita lansia. Selain itu Mereka juga memberikan informasi tentang program PKM-PM yang bertujuan untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya wanita lansia.

PKM TM Tim wreda Berdaya Universitas Negeri Semarang
Peserta sosialisasi melakukan cek kesehatan

Selain sosialisasi, tim juga memberikan pemeriksaan kesehatan ringan seperti pengukuran tekanan darah, gula darah. Selanjutnya hasil pemeriksaan akan digunakan sebagai acuan untuk memberikan saran dan tindak lanjut yang diperlukan bagi para wanita lansia yang mengikuti kegiatan ini.

Kegiatan sosialisasi dan cek kesehatan PKM-PM di Desa Kedungori ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, khususnya wanita lansia, dalam upaya menjaga kesehatan dan kualitas hidup yang lebih baik. Semoga kegiatan ini dapat menjadi langkah awal untuk peningkatan kesehatan dan pengembangan produk-produk kesehatan di Desa Kedungori. Agenda ini merupakan rangkaian agenda PKM-PM dengan judul Peningkatan Kualitas Hidup Wanita Lansia melalui Optimalisasi Limbah Bunga Bawang Merah menjadi Kecap Sehat di Desa Kedungori

Untuk lebih jelasnya silahkan kunjungi laman sosial media tim Wreda Berdaya

Instagram: @pkmpm_wredaberdaya

Tiktok : @pkmpm_wredaberdaya

Youtube: @pkmpm_wredaberdaya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *