Berita  

Wabup Mahulu Launching Aplikasi E-Prokopim, Harap Tingkatkan Efektif dan Efesiensi Informasi Agenda Daerah

Wabup Mahulu

Semarangkita.id – Wakil Bupati Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), Drs. Yohanes Avun, M.Si., membuka Sosialisasi dan Launching Aplikasi E-Prokopim (Informasi Agenda Pimpinan Mahulu) di ruang rapat Kantor Bappelitbangda Kabupaten Mahulu Selasa (02/04) Pagi.

Saat membacakan Sambutan Bupati Mahulu Bonifasius Belawan Geh, S.H., M.E., Wabup Drs. Yohanes Avun, M.Si menyampaikan sangat mengapresiasi terlaksananya kegiatan ini dimana Aplikasi ini merupakan terobosan baru dalam tata kelola pemerintahan Kabupaten Mahakam Ulu, khususnya dalam aspek keprotokolan dan manajemen agenda pimpinan daerah.

“Selain itu, E-Prokopim juga memberikan fleksibilitas, sehingga apabila Pimpinan Daerah berhalangan hadir, dapat menunjuk Pejabat lainnya untuk mewakili dalam kegiatan tersebut. Hal ini akan memberikan efisiensi dan kelancaran dalam pelaksanaan setiap agenda, sekaligus memastikan bahwa kehadiran Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu tetap berkesan dan memberikan dampak positif bagi masyarakat,” kata Wabup.

Wabup juga menekankan pentingnya peningkatan efisiensi dan efektivitas melalui aplikasi ini dalam penyampaian informasi dan koordinasi antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mahulu. Dengan adanya akses jadwal agenda Pimpinan Daerah, diharapkan Kepala OPD dapat dengan mudah mengatur dan mengkoordinasikan kegiatan di lingkungan kerjanya.

“Saya berharap kepada seluruh OPD untuk dapat memanfaatkannya secara maksimal. Jadikan E-Prokopim sebagai alat bantu untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat. Saya yakin, dengan komitmen dan kerja sama dari kita, aplikasi E-Prokopim akan membawa perubahan positif bagi percepatan pembangunan di Kabupaten Mahulu,” tandasnya.

Sementara itu dalam laporannya Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Christianus Arie Dedy Bang, S.E.,M.Si., menjelaskan maksud diselenggarakan kegiatan ini adalah untuk memperkenalkan transformasi digital, merupakan penggambaran secara total secara keseluruhan efektivitas dalam masyarakat.

“Transformasi digital juga merupakan bagian produk dari teknologi yang lebih tinggi, yang membawa perubahan berkaitan dengan penerapannya, pada seluruh aspek kegiatan yang terdapat dalam masyarakat, transformasi tersebut diawali dengan kompetensi digital , penggunaan digital, transformasi digital yang menginformasikan kepada digital,”terangnya.

Ia melanjutkan, salah satu pemicu dilakukannya transformasikan digital, adalah karena adanya usaha suatu instansi beradaptasi dengan lingkungan era revolusi 4.0 yang syarat dengan pengembangan teknologi digital.

“Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mempermudahkan dan mempersingkat dalam pengagendaan kegiatan pimpinan yang diselenggarakan oleh, OPD maupun instansi lainnya. Selanjutnya kegunaan e-paper untuk memudahkan dalam mengakses informasi di lingkungan Pemkab Mahulu, dalam rangka menjadi alternatif dari koran konvensional,” tambahnya.

Dalam kesempatan ini Wakil Bupati juga didampingi oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu) Dr. Stephanus Madang, S.Sos., M.M., Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesra (Asisten 1) Pemkab Mahulu drg. Agustinus Teguh Santoso, M.Adm., Kes., Kepala Dishub Mahulu Fransiskus Xaverius Lawing, S.E., M.Si., Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Mahulu Agus Darmawan, S.Pd.,M.Si, dan para tamu undangan lainnya.(Prokopim/aim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *