Semarangkita.id – Thomas Trikasih Lembong atau yang akrab disapa Tom Lembong baru-baru ini jadi buah bibir di dunia maya. Hal tersebut merupakan buntut dari Debat Keempat Cawapres 2024. Thomas Lembong disebut kurang lebih tiga kali oleh cawapres nomor urut dua Gibran Rakabuming Raka.
Sosok Tom Lembong yang menjadi Co-Captain timnas AMIN ini dikenal sebagai sosok humanis terutama di kalangan anak muda. Ia juga diberi julukan “Ahjussi” oleh gen Z KPOPers. Bahkan gen z membuat akun fanbase yang bernama tombuble. Selain itu Tom Lembomg ini terkenal dengan sosoknya yang cerdas dan fasih berbicara bahasa inggris.
Sebagai informasi, Tom Lembong pernah menjabat Menteri Perdagangan (Mendag) RI periode 2015-2016 dan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) 2016-2019. Ia juga sempat diisukan menjadi orang di balik layar pidato Presiden Jokowi yang ikonik.
Pidato tersebut seperti pidato “Game of Thrones” di pertemuan IMF-Bank Dunia di Bali pada 2018 dan juga pidato “Thanos” pada Forum Ekonomi Dunia.
Pernah menempuh pendidikan di Universitas Harvard, Tom Lembong mendapatkan gelar sarjananya pada 1994 untuk bidang Arsitektur Perkotaan. Sebelumnya, ia diketahui pernah menduduki bangku sekolah menengah pertama (SMP) dan sekolah dasar (SD) di Regina Pacis Jakarta.
Saat ini, Tom ditugaskan di Dewan Penasihat Internasional IISS (Institut Kajian Strategis Internasional) di London, dan di Dewan Penasihat Internasional Plastic Omnium, sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang komponen otomotif di Prancis. Kemudian ia mendirikan Consilience Policy Institute yang secara beroperasi di Singapura. Lembaga ini sebagai wadah pemikir yang mengadvokasi kebijakan ekonomi internasional dan reformis di Indonesia
Selama berkarir, Tom dianugerahi Asia Society Australia-Victoria Distinguished Fellowship pada 2017. Kemudian tiga tahun setelahnya, ia menerima penghargaan Order of Diplomatic Service Merit, First Class Second Grade atau Gwanghwa Medal dari Korea Selatan.